Kamis, 19 November 2009

kerusakan vertical pada tv

jika terjadi kerusakan pada bagian vertical tv, akan muncul tanda tanda seperti:
  1. hanya garis horizontal, terang pada bagian tengah layar
  2. gambar menyempit di bagian atas dan bawah layar
  3. gambar berlari lari dari atas ke bawah atau sebaliknya
  4. gambar melipat (menggulung) di bagian atas layar
tindakan yang mesti di lakukan
  1. periksa arus yang masuk menuju ic vertikal. ganti dioda pada rankaian vertical output, dioda ini biasanya kalau ditest pakai avo meter akan menunjukan hasil normal, tapi tidak bisa disebrangi arus. jika arus normal dan rankaian vertical tidak kerja ganti ic nya
  2. periksa resistor yang menghubungkan yoke vertikal atas dan bawah. nilainya antara 100 ohm hingga 330 ohm. jika ada trimer v.size coba ditrim, kalo tidak bisa periksa elco pada input ic vertical, dan resistor pada v.drive dan v.out pada ic chroma
  3. masalah ini jarang sekali terjadi pada mesin tv warna yang sekarang kalaupun terjadi hal ini disebabkan oleh elco elco kecil yang kaki kakinya telah mengkarat di bagian vertical oscilator.
  4. untuk kerusakan yang ini anda perlu waktu lebih untuk mencari kerusakanya. karena kebanyakan mesin tv yang sekarang tidak ada petunjuk pada kaki kaki ic di pcbnya. ini disebabkan oleh berubahnya nilai kapasitor dan/atau resistor pada vert. oscilator. namun tidak menutup kemungkinan kerusakan ini terjadi karena elco yang membantu ic. vertical out ada yang berubah nilainya
selamat mencoba, semoga membantu.
bagi rekan rekan yang ahli di bidang tv. dan electronik lainya harap bisa memberi bimbingan dan masukan.